Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Airlangga menyambut kedatangan Rombongan Rektor dan Dekan dari Institut Teknologi Sains dan Kesehatan (ITSKes) Insan Cendekia Medika Jombang pada hari Kamis, 13 Oktober 2022 bertempat di Ruang S3 MIPA Fakultas Sains dan Teknologi lantai 2.
Hadir dalam kegiatan tersebut dari pihak FST yaitu : Dekan FST, Prof. Dr. Moh. Yasin, M.Si. serta Wakil Dekan III, Prof. Dr. Fatmawati, M.Si.
Sedangkan oleh pihak ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang dihadiri oleh Rektor ITSKes Insan Cendekia Medika, Prof. Win Darmanto, M.Si., Ph.D., Dekan Fakultas Kesehatan, Inayatur Rosyidah, S. Kep., Ns., M. Kep., Dekan Fakultas Teknologi Sains, Hidayatun Nufus, S.SiT., M. Kes., dan Dekan Fakultas Vokasi, Sri Sayekti, S.Si., M. Ked.. Dalam kegiatan tersebut membahas mengenai kerjasama kedua belah pihak dalam bidang tridharma perguruan tinggi dan menjalin keakraban melalui MBKM dan diakhiri oleh prosesi penandatanganan kerjasama kedua belah pihak oleh Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Airlangga bersama dengan Para Dekan di ITSKes Insan Cendekia Medika Jombang.
