Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Airlangga (Unair) mempunyai guru besar baru departemen kimia khususnya dalam bidang ilmu fitokimia senyawa fenolik. Prof. Dr. Alfinda Novi Kristanti, D.E.A. merupakan guru besar departemen kimia aktif yang ke 9. Beliau merupakan guru besar yang mempunyai publikasi sebanyak 73 artikel dengan total sitasi scopus sebanyak 281 serta mempunyai h-index 8.
Dalam pengukuhan beliau menyampaikan orasi dengan topik “Kajian Fitokimia Senyawa Fenolik Tanaman Asli Obat Indonesia Sebagai Bahan Baku Obat Potensial”. Dalam topik tersebut beliau menjelaskan bahwa Ilmu Sintesis Organik berkembang pesat dalam upaya lebih meningkatkan diversitas struktur dan meningkatkan bioaktivitas senyawa organing yang dihasilkan oleh alam dalam tanaman agar produk dapat dinikmati oleh masyarakat luas diperlukan kerjasama dari berbagai pihak terkait.
